Perubahan Nama Blog




Bagaimana bila anda selama ini merasa nyaman-nyaman saja membuat suatu postingan blog yang tidak berhubungan dengan dunia maksiat, lalu tanpa anda sadari postingan tersebut tampil di situs tak senonoh.

Dari pengalaman pertama menemukan judul postingan blog ini "Nabi Muhammad SAW Menyetujui Puasa Daud", berada di situs yang tidak bertanggung jawab akan moral dan tidak menghargai keyakinan seseorang, saya hapus postingan tersebut. Dan saya mulai rajin mengecek semua postingan di Search Engine. Dan kali ini, saya temukan kembali salah satu postingan ada di situs model seperti itu lagi.

Namun kali ini dia agak teliti, link tidak mengarah ke Dunia Muslimah. Namun demi nama baik blog ini dan nama baik Islam, saya delete judul posting tersebut. Judul yang kali ini adalah "Kisah Nyata Manfaat Puasa Daud".

Timbul pertanyaan dalam hati saya, mengapa dua judul yang disalah gunakan adalah postingan yang berhubungan dengan Puasa Daud? Kalaupun mungkin analisa salah, ini adalah salah satu cara untuk menghentikan dakwah yang berhubungan dengan Puasa Daud, saya hanya memohon kepada Allah SWT untuk tetap diberikan kekuatan baik melaksanan Puasa Daud, maupun siar tentang Puasa Daud.

Ini juga jawaban untuk teman yang sempat bertanya mengapa saya jarang lagi posting tentang hal-hal yang berhubungan dengan Islam.

Terakhir, tetap selalu waspada dengan mengecek judul posting kita di Search Engine dengan cara ketikkan nama blog kita ataupun nama kita sebagai author, lalu telusuri link-link tersebut.

Update : Tanggal 13 Agustus 2010, saya temukan lagi beberapa judul posting blog ini tampil di situs berisi gambar-gambar tak senonoh dan dari penelitian saya, pemilik blog tersebut menggunakan nama wanita. Masya Allah. Dan terpaksa pada tanggal 14 Agustus 2010, saya rubah nama blog yang semula Dunia Muslimah menjadi Ummiega.
Halaman Muka
newer post older post